Minggu, 26 Desember 2010

Teori Kepemimpinan

1.      Modern Choice Approach to Participation (Vroom & Yetton)
Menurut teori ini gaya kepemimpinan yang tepat ditentukan oleh corak persoalan yang dihadapi oleh macam keputusan yang harus diambil
2.      Contingency Theory of  Leadership dari Fiedler.
Asumsi dari teori ini adalah bahwa efektivitas kepemimpinan sangat tergantung pada situasi yang membantu/mendukung pemimpin.
3.      Path Goal Theory
suatu model kontingensi kepemimpinan yang dikembangkan oleh Robert House, yang menyaring elemen-elemen dari penelitian Ohio State tentang kepemimpinan pada inisiating structure dan consideration serta teori pengharapan motivasi.
4.      Teori dengan Pengaruh Kekuasaan
Teori yang dikemukakan oleh French & Raven (1959) ini menyatakan bahwa kepemimpinan bersumber pada kekuasaan dalam kelompok atau organisasi.
5.    Teori Bakat
Teori bakat disebut juga teori sifat (trait), teori karismatik atau teori transformasi. Inti dari teori ini adalah bahwa kepemimpinan terjadi karena sifat-sifat atau bakat yang khas yang terjadi dalam diri pemimpin yang dapat diwujudkan dalam perilaku kepemimpinan. Sifat atau bakat itu dinamakan karisma atau wibawa.
6.        Teori Perilaku
Teori Perilaku memusatkan perhatiannya pada perilaku pemimpin yang erat kaitannya dengan struktur dan organisasi kelompok.
7.        Teori Situasional
Teori Situasional berintikan hubungan antara perilaku pemimpin dengan situasi di lingkungan pemimpin itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar